Jumat, 07 Desember 2012

Tour Jogjakarta

hai kawan.. sudah lama tidak menulis blog.. hehehe :)

sekarang saya akan meceritakan kegiatan liburan saya sehabis Unas sma dulu bersama teman - teman. Saya pada waktu itu liburan ke jogjakarta pada tanggal 9 - 11 mei 2012 yang mengikuti liburan tersebut dari kelas 12 IPS 1-3 tapi jumlah yang ikut hanya 25 anak karena berbagai hal jadi tidak ikut..

kami berangkat pukul 11 malam sebetulnya sih jam 9 karena ada masalah teknis jadi di undur. anak-anak sempat bosan menunggu bisnya tetapi karena bersama-sama rasa bosan itu hilang karena hangatnya kebersamaan. tidak terasa bis datang dan kami pun naik bis, sebelum berangkat kami di chek satu per satu agar tidak ada anggota yang hilang karena kegiatan termasuk atas nama sekolah jadi harus dijaga. jam 11 pas bis kami berangkat. di dalam bis kami ngobrol-ngobrol, makan-makan dan nyanyi-nyanyi pokoknya seru dehh. setelah agak mendekati dini hari kebanyakan anak-anak tidur dan saya pun juga tidur.

di tanggal 10 mei kami nyampai jogja sekitar jam 7 pagi. kami mampir di salah satu restoran, disana kami istirahat, mandi dan makan. lumayan lahh melepas penat sehabis berjam-jam di dalam bis.selesai makan kami tidak berangkat dahulu kita sempatkan mengabadikannya dengan foto-foto hehehe.. habis gitu kita pergi ke pantai kwaru, kab. bantul, jogjakarta. kami sampai disana sekitar jam 10an. biasa kita tak lupa-lupa berfoto-foto ria di pantai yang ombaknya cukup tinggi. disana kami cuma berfoto-berfoto, main-main (tapi tidak main air karena pada saat itu ombak cukup tinggi dan kemiringan bibir pantai yang curam), dan duduk-duduk mengamati indahnya pantai. B') setelah berpuas - puasan mengamati pantai kita langsung pergi ke taman kyai langgeng di kab. magelang tetapi sebelum kesana kita makan siang dulu di depot prasmanan.

jam menunjukkan pukul 1 kami pun tiba di depot, anak-anak pun istirahat dan ada yang sholat. sehabis sholat kita makan, menu makan tersebut yaitu ayam goreng dikasih sambal dan urap-urap lumayan bisa memenuhi isi perut hehehe.. pada waktu itu sempat terjadi permasalahan yaitu anak-anak kepingin ada di hotel karena capek tetapi berhubung ketua panitia pelaksana tidak setuju dan jarak depot ke taman kyai langgeng dekat jadi langsung pergi kesana. nyampai disana sekitar pukul 3, seperti biasa di taman tersebut kita hanya jalan-jalan dan foto-foto sambil mengamati indahnya taman. tidak lupa bagi beragama muslim kita sholat ashar dulu baru jalan-jalan. tidak terasa waktu sudah sore, kami pun pergi ke hotel. sebelum pulang kami beli kaset lagu dangdut untuk dinyalakan di bis biar tidak bosan.

kami tiba di hotel sekitar jam 5.30, saya pun langsung istirahat sebentar, sholat maghrib dan langsung bergegas mandi karena jam 7 kami makan di depot dekat malioboro. setelah selesai ishoma kami langsung bergegas ke bis. setelah tiba di depot kami makan dengan lahapnya. nah, berhubung anak-anak ingin pergi ke malioboro kami diantar di stasiun tugu terus kita jalan-jalan di malioboro. disana kami pun berbelanja mulai dari souvenir hingga baju tetapi pada saat itu saya tidak beli karena lagi malas belanja. daripada berbelanja para cowok pergi ke angkringan jogja sambil menikmati nikmatnya kopi areng dan indahnya kota jogja di malam hari. setelah selesai kami pun pulang ke hotel berhubung tidak dijemput para cowok pun jalan dan para cewek naik becak. seperti biasa di selingi jalan kami foto-foto panorama jogja yang unik. setelah nyampai di hotel kami tidak tidur malah begadang karena asyik main kartu hehehe.. rata-rata anak-anak tidur jam 2an wow :O

tanggal 11 mei jam 8 pagi saya bangun (maklum tidur kesiangan akibat tidur malam). saya pun bergegas cuci muka dan sarapan berhubung tidak ada jadwal sarapan, kami pun cari-cari makan di luar hotel. hari ini kan haru terkhir nginap disini, kami pun bergegas persiapan untuk pulang. jam 11 kita check out dari hotel walaupun sudah di hotel lagi liburan pun masih berlanjut yaitu ke air terjun sri gethuk kab. gunung kidul. sebelum kesana kami makan dulu di depot. jam 1 kami tiba, disana kami jalan-jalan dan berfoto-foto. sebetulnya kita mau main air berhubung musim kemarau airnya pun kering dan airnya cuma sedikit mengalir di atas bukit. nah, pada saat itu juga terjadi ribut sedikit karena di satu pihak kepingin ke rumah makam mbah marijan tetapi anak-anak kebanyakan malas dan keputusannya tidak jadi pergi dehh.. sekitar jam 2 kami pergi dari air terjun ke malioboro lagi untuk beli oleh-oleh yang terakhir kali.

jam 4 sore pun tiba di malioboro tetapi bisnya di parkir di masjid kesultanan, disana kami pun istirahat, sholat dan mandi. setelah selesai ishoma kami jalan-jalan dari masjid kesultanan ke malioboro, saya pun dapat kaos oleh-oleh untuk keluarga dan saudara walaupun tidak banyak ehehe.. setelah itu kita nongkrong di depan benteng  vreiderburg sambil menunggu anak-anak yang belanja.  jam menunjukkan pukul 9 dan saatnya bergegas kembali ke surabaya, sebelum kembali kami makan malam dahulu di depot dan ke pusat oleh-oleh bakpia pathuk djava. perjalanan ke surabaya dilanjutkan jam 6 pagi kami tiba di surabaya dengan selamat :)



Kamis, 09 Agustus 2012

Tips membentuk perut sixpack tanpa nge-Gym

Biasanya ada dua macam keinginan orang tentang mengencangkan otot perut, satu ingin membentuk perutnya saja sehingga terlihat sixpack yang kedua ingin perut datar saja tapi memiliki otot perut yang sangat kuat. orang yg memiliki bentuk sixpack belum tentu memiliki otot perut yang kuat,mungkin keras iya tapi tidak untuk dikatakan kuat.

Untuk mendapatkan badan Six Pack, hal pertama yg palingg penting adalah motivasi. Dan usaha yang keras akan membuahkan hasil yg memuaskan, karna disiplin sangat diperlukan utk membentuk tubuh yg ideal.

Nah, latihan yangg perlu dilakukan untuk membentuk badan SixPack tanpa pergi ke GYM adalah sbb:

1.Sit up (Latihan untuk otot perut bagian atas)
Duduklah dikarpet lalu tekuklah kaki ,Silangkan tangan di dada. Kencangkan perut, lalu turunkan badan ke bawah, tahan sebentar, lalu kembali ke posisi semula. Jangan melakukan gerakan sampai punggung menyentuh lantai. Lakukan gerakan dengan perlahan dan terkontrol. Saat kembali ke posisi awal otot perut tetap dikencangkan dan rasakan tekanan pada otot perut saat posisi badan mendekati paha. Untuk repetisi sen bisa coba 15-50 kali tergantung berapa loe sanggup tapi untuk set I tidak usah terlalu banyak.

2.Leg raises (Latihan untuk otot perut bagian bawah)
Berbaringlah di bangku datar dan tangan berpegangan pada ujung bangku dibelakang kepala anda. Dengan posisi kaki sedikit bengkok, angkat kaki sehingga membentuk sudut 45 derajat. Tahan sebentar lalu perlahan kembali ke posisi semula. Usahakan agar kaki tidak menyentuh bangku.

3.Side to side (Latihan untuk otot perut bagian samping)
Berdiri tegap dengan kedua tangan memegang dumbbell. Posisi tangan lurus di samping badan. Perlahan-lahan gerakkan tubuh ke kiri sampai otot samping perut merasakan tekanan. Tahan sebentar, kembali ke posisi awal. Perlahan-lahan gerakkan tubuh ke kanan sampai otot samping perut merasakan tekanan. Kembali ke posisi awal. Saat tubuh bergerak ke samping jaga agar tubuh tetap tegak dan tidak membungkuk atau condong ke depan. “Hati hati jangan terlalu capek dan hindari beban terlalu berat, karena apabila terlalu berat bisa menyebabkan cedera pada pinggang.”

lakukan secara teratur aja 3 gerakan tersebut. Dan jangan lupa jaga pola makan anda (jangan terlalu banyak dan jangan pula terlalu sedikit), yang penting mengandung karbohidrat, lemak, dan protein. Perbanyak pula makan buah dan sayur..

sumber: ijolumoet.info

10 tips deketin cewek


1. Jangan pernah jaim

Kaga cape jadi selalu keliatan sebagai co sopan dan baik-baik (kecuali di depan calon mertua). Bersikaplah sedikit bandel dan nakal. Para cw umumnya lebih suka co yg bandel ketimbang co yg terlalu baik. lebih mempunyai daya pikat dan terlihat tidak membosankan.

2. Apa adanya

Jangan maksain diri. kebanyakan cowok suka berlebihan dalam upayanya menggaet cewek. Apalagi kalo urusannya berhubungan dengan uang. gue bilangin ya. uang ga ada hubungannya dengan cinta. uang itu untuk kenikmatan hidup. jadi, kalo ada cewek sifatnya matre .. itu tandanya dia pengen hidup lebih layak ajah

Laen halnya kalo emang lo tajir. enak, lo ga usah bingung mikirin ni cw seneng ma gue sejujurnya karena apanya sih?. daripada lo ragu terus, mendingan ntu uang ditabung buat masa depan. rugi kan? lo pake uang buat ngejar cw.. tapi bukannya dapet, malah patah hati buntutnya, yehhh Cabe deh..

3. Percaya diri

terserah kalo lo merasa nyaman dengan diri lo yg sekarang. Tapi soal PD dah jadi suatu keharusan jaman sekarang ini. dalam hal apapun. dan ingat, PD bukan berarti overact. lagipula, apa sih yg lo minderin? tiap orang kan punya kelebihan masing-masing ..

minder soal fisik? bisa diperbagus, asal rajin merawat diri. yg penting terlihat segar dan penuh semangat. Minder soal uang? ga masalah. bisa diusahain. bisa dicari. sekali lagi, uang ga ada kaitannya dengan cinta. Jadi intinya .. pikiran lo yg harus dibenahi.


Trik buat cowok yang gak PDan:

gue ngerti .. kenapa cw minderan biasanya selamanya akan tetep minder. karena mereka lebih seneng berkhayal ketimbang berbuat sesuatu. Dream on, Dreamer!

gini aja deh. biasanya tiap cowok punya tipe cewek impian. nah, dari tipe impian tsb, turunin deh levelnya 2 tingkat, dan kejar cw semacam itu. jadikan itu sebagai latihan, buat mengasah kepercayaan diri. kesannya maenin? ya ga lah. ini semua demi kebaikan. besides, yg namanya jodoh sih siapa tau? mungkin malah yg tadinya cuma sebagai latihan .. bisa berlanjut..

4. Jujur, low profile dan gak membual

banyak cwo suka melebih-lebihkan kemampuannya dalam hal menggaet cewek. bahkan, melebih-lebihkan apa yg sebenarnya ga dia miliki. yg begini ini sih basi pake nalar donk. cewek yg kita gebet, kalo sampe jadian kan ntar bakal jadi orang yg paling deket sama diri kita. jelas, suatu saat, dia bakal tau belangnya kita. Makanya, cuma masalah waktu aja dia tau belang lu. mendingan juga low profile .. low profile dan misterius itu suatu daya pikat yg luar biasa bagi wanita.

Asal tau aja, playboy sekelas Cassanova ga pernah membanggakan betapa banyak cw yg pernah jatuh ke pelukannya. cara dia memikat hati wanita yaitu terutama melalui cara bicaranya, yg mampu menimbulkan rasa nyaman dan selalu penuh penghargaan..

5. Puji dan harga cewek

siapa sih orang yg ga seneng dipuji? tapi khusus cewek.. hausnya mereka akan pujian memang sangat besar.

jangan ragu buat memuji cewek. ga ada ruginya. tapi simpel aja. ga usah berlebihan.

contohnya kalo cewek gebetan lo abis potong rambut, puji dia. bilang, “lo hari ini keliatan tambah ok deh..” cukup gitu aja. dijamin ntu cewek bakalan tersipu-sipu. dia juga merasa ga sia-sia ke salon.

atau kalo ada cewek yg bikinin teh buat lo, puji aja. bilang, “tehnya enak”. simpel, tapi tulus dan malah bikin ntu cewek penasaran pengen dipuji lebih jauh lagi. mungkin karena komentarnya terlalu singkat? tapi dijamin, dia bakal tersenyum dan mengucapkan “terima kasih”.

6. Cuek

cewek itu aneh. semakin disakiti, semakin besar pula rasa cintanya. tapi gue ga mau ngasih saran buat nyakitin cewek. terlalu ekstrim, meskipun pasti berhasil.

cuek dah cukup. tapi pada tempatnya.

satu yg harus dilakukan, cueklah, terutama kalo cowok lagi mancing-mancing rasa cemburu lo. naturally, cewek itu seneng banget diperhatiin. dan bagi mereka, memancing rasa cemburu cowok adalah suatu permainan yg menyenangkan.

gue kasih tau deh. Lo sebagai cowok mesti pinter-pinter tau gelagat cewek kalo lagi pengen bikin cemburu. percuma kesel, mending ikutin aja permainannya. kalo dia muji cowok laen, puji juga cowok tersebut. atau pokoknya secara overall, cuekin aja. pura-pura ga tau. Datar...

dijamin nanti malah ceweknya yg geregetan, karena ngeliat usahanya narik perhatian ga berhasil. mereka jadi tambah penasaran .. dan tambah cinta. biarin aja. rasain ndiri. lagian cewek kadang-kadang emang suka aneh-aneh aja sih caranya ..

Cuek yang forbidden:

- cuek ga tau atau lupa ultah cewek. 

- cuek kalo cewek lagi sakit
- cuek dalam hal-hal urgent lainnya

7. Tegas dan berani berkata tidak

kalo lo ga setuju terhadap sesuatu hal, katakan pendapat lo. jangan diem aja. dan jangan nurut terus apa maunya cewek lo. biasain diskusi, toh dia orang yg deket buat lo. lo iyain terus apa kata cewek lo? hah! gue pastikan lo bakal jadi tipe suami takut istri nantinya ..

8. Asah kemampuan berkomunikasi

sekali aja, pada saat lo lagi pdkt, ceweknya merasa lo ga asyik buat diajak ngobrol, siap-siap aja buat patah hati. kecuali .. ada suatu perubahan besar ..

kalo ngobrol tu ye, ga perlu lah .. pake bahasa yg tinggi-tinggi .. ribet amat. ngebosenin tau. yg nyante-nyante aja .. mau setinggi apapun jabatan seseorang, sama aja, kalo sama kekasih atau istri sendiri sih pasti maunya lepas dan biasa-biasa aja.

mudah-mudahan ga ada deh yg ngalamin kejadian-kejadian mengerikan ini: mendadak jadi kaku, mati gaya, atau kehabisan bahan obrolan .. kalaupun itu semua terjadi, siasati dengan sedikit rangkulan, genggaman tangan, atau rayuan.

dan jangan lupa. This one little thing is always work in every circumstances. A joke !

9. Selalu jadi pendengar yang baik

yang cewek butuhin dari cowok itu sebetulnya sederhana. cowok yg mau dengerin dia kalo dia lagi pengen curhat, dan cowok yg mau meluk untuk menghibur dirinya kalo dia lagi sedih.

terkadang, cowok suka egois dan males dengerin curhat ceweknya. malah kalopun dengerin, komentarnya ngaco dan ga bisa jadi solusi. soal curhatnya cewek, gini .. kalo cw lagi curhat, dengerin aja semuanya dulu. iyain aja. kalo dah ngerti permasalahannya, baru kasih tanggapan.

dan cara nanggapin juga jangan sampe salah. cewek, kalo lagi curhat itu bukan pengen dikritik. tapi didukung. kalo ternyata ceweknya itu yg salah? ya kasih pengertian, tapi jangan bilang kalo dia salah. ntar malah ngambek lagi.

10. Bunga dan boneka

selalu berhasil untuk memikat hati wanita. khusus boneka, untuk memikat hati ABG tepatnya. tapi betul kok. soal bunga, ga usah banyak-banyak. setangkai aja. dan jangan keseringan. pada hari spesial aja.

malu takut dikomentarin: “masa cewek beli dan bawa-bawa bunga ama boneka sih?” cuekin aja. namanya juga usaha. positive thinking aja. selama bisa bikin berhasil, kenapa ga?


sumber: ijolumoet.info

Rabu, 01 Agustus 2012

perbedaan wajah Jepang, Cina, dan Korea

moshi-moshi..

Banyak pertanyaan yang sangat umum tetapi sulit untuk menjawabnya. Yaitu bagaimana membedakan wajah Orang China, Jepang dan Korea? Memang sepintas orang Jepang, China, dan Korea terlihat sama. Akan tetapi jika anda ingin lebih memperhatikan, terdapat beberapa perbedaan di antara mereka. Dengan tidak bermaksud untuk SARA, inilah perbedaan diantara wajah orang China, Jepang dan Korea.

lebih jelasnya ayoo kita simak !!
 
Orang Jepang
Orang Jepang cenderung memiliki struktur wajah oval bermata besar dan hidung yang lebih jelas. Wanita Jepang sering memakai make up tebal memberikan kesan warna kulit putih pucat.

    AKB48 Yuki kashiwagi                                          MU player Shinji kagawa

Orang Cina
Orang China cenderung memiliki wajah bulat dari pada orang Korea dan Jepang. China adalah negara multi-etnis besar tak seperti Korea dan Jepang (yang lebih etnis homogen) sehingga lebih sulit untuk membedakan atau mengeneralisasi 




Actress chinese Yang mi                                      Badminton player Bao chunlai


Orang Korea
Orang Korea cenderung memiliki wajah menyanjung dengan tulang pipi tinggi / persegi dan mata kecil dengan kelopak mata tunggal
       



     T-ARA Ryu hyo yeong                                                  SUJU Kyuhyun

sekian info dari saya,,, semoga bermanfaat.. dan saya tidak ada maksud untuk SARA..
peace,... (^_^) v

Diantara diatas mana yang termasuk tipe cewek maupun cowok yang anda sukai ?? kalo saya sih cewek jepang, kalo anda ?? terserah pendapat anda yang kalian sukai

sumber: www.kotakhitamdunia.net

Selasa, 31 Juli 2012

spirit voice SMAN 20 sby tahun ajaran 2011 - 2012




Video ini direkam pada saat perlombaan AKSI di sma negeri 6 surabaya.. pada waktu itu kami menyanyikan 2 buah lagu yaitu 1 lagu wajib yaitu insyallah dan 1 lagu bebas pede-pede aja.. jumlah personelnya ada 5 yang diantaranya: dari kiri Danarjati abhirama, Sholehuddin al ghozali, ahmad zainul, bramana dan aulia fajar. nama tim nasyid kami adalah spirit voice !! semoga terhibur :D

Sabtu, 30 Juni 2012

Gakuran

sejarah perkembangan seragam (seifuku) di jepang dimulai pada tahun 1882 dimana departemen pendidikan dan kebudayaan menetapkan pemakaian seragam bagi seluruh pelajar di jepang. Seragam murid perempuan dikenal dengan sebutan sailor seifuku, sedangkan seragam murid laki – laki dikenal dengan sebutan gakuran atau tsume-eri. Di jepang pemakaian seragam berlaku bagi murid smp dan sma. Seragam tersebut awalnya didesain mirip dengan seragam militer pada periode meji, namun dimodifikasi dengan model seragam pelaut model eropa. Sailor seifuku biasanya terdiri dari blus putih, dasi, blazer, dan rompi serta rok. Sedangkan gakuran terdiri dari atasan putih, dasi, blazer, dan rompi, serta celana panjang. Cakupan seragam disini cukup luas, karena itu saya hanya akan membahas lebih lanjut mengenai gakuran.

Gakuran berasal dari kata gaku (belajar/murid) dan ran (negara barat), yang kira – kira arti harafiahnya adalah seragam murid negara barat. Pada tahun 1886 universitas tokyo mulai memberlakukan pemakaian seragam gakuran leher tegak dengan kancing warna emas. Gakuran umumnya berwarna hitam, mulai dari atasan, celana, hingga ikat pinggang. Sedangkan sepatunya bisa berupa sepatu loafers atau sneakers. Kadang ditambahkan aksesoris berupa badge sekolah atau pin dibagian kerah. Seragam model ini terus bertahan sampai tahun 1960-an, sebelum kemudian dikembangkan dengan penambahan topi sekolah.


Tahun 1970-an sekolah – ekolah mulai membebaskan para pelajarnya dari pemakaian seragam, dan sebagai gantinya mereka boleh menggunakan pakaian bebas. Satu dekade kemudian mulai dikembangkan seragam berbagai model dan warna yang terlihat stylish dan eye catching. Seragam tersebut semakin berkembang bahkan pada awal tahun 1990-an banyak para desainer yang merancang berbagai model seragam yang mengikuti trend. Pada pertengahan tahun 1990-an, seragam yang terkenal adalah seragam bergaya amerika, yaitu seragam blazer. Namun memasuki tahun 200 hingga sekarang, model seragam yang menjadi booming di jepang adalah seragam bergaya british.

ciri-ciri gakuran:

1. Seluruh seragam umumnya berwarna hitam. Gakuran bisa terlihat cute sekaligus menampilkan sisi wild dengan penggunaan aksesoris di bagian bahu.
2. Berkerah tegak yang tingginya hampir menutupi seluruh leher. Di bagian ujung lengan lebih pendek dari kemeja dalam, sehingga unjung lengan kemeja dapat terlihat.
3. Baju dalam gakuran tidak berupa kemeja saja, tapi bisa juga T-shirt atau kaos dengan warna bebas. Namun paduan yang paling kontras adalah kemeja berwarna putih.
4. Penggunaan kancing hingga menutupi seluruh tubuh.
5. Gakuran punya nilai plus karena tidak mudah terlihat kotor. Selain itu warna hitamnya memberi kesan misterius dan cool. Gakuran paling sempurna dengan paduan kancing warna emas.

sumber: paring-sukarno.blogspot.com

Sailor Seifuku

Sera fuku atau seifuku (kemudian lebih dikenal dengan Sailor Seifuku) merupakan salah satu ikon pop culture di Jepang. Para pecinta anime atau manga sudah tentu sangat akrab dengan seragam yang satu ini. Kemeja putih dengan dasi khas pelaut serta rok berlepitnya, membuat seifuku terlihat sangat menarik dan manis. Bahkan saking terkenalnya, seifuku telah menjadi inspirasi penting bagi para desainer di seluruh dunia.

Berawal dari Elizabeth Lee, yang diyakini sebagai orang yang pertama kali memperkenalkan seragam sekolah Sailor di Jepang pada tahun 1921. Elizabeth Lee adalah Kepala Sekolah Fukuoka Jo Gakuin. Sebelumnya, Elizabeth menghabiskan sekolahnya di Inggris, tempat dimana ‘asal' seragam Sailor. Sailor uniform merupakan seragam yang digunakan oleh Angkatan Laut Kerajaan Inggris pada saat itu.

Pada awal 1900-an, di Eropa sedang booming mode pakaian seragam Sailor. Seragam Sailor ini pertama kali diperkenalkan pada abad ke-17 di Eropa, tepatnya pada 1628 saat seragam model Sailor ini menjadi seragam resmi dari Angkatan Laut Kerajaan Inggris.

Salah seorang yang berjasa mempopulerkan seragam Sailor di Eropa adalah Pangeran Edward VII dari Inggris. Sebuah lukisan yang menampilkan sosoknya dalam pakaian sailor saat berusia 5 tahun, yang dianggap banyak orang pada masa itu begitu mempesona, membuat popularitas seragam sailor berkembang di antara anak-anak dan kaum muda di Eropa.


Saat pengaruh Sailor Seifuku masuk ke Jepang, saat itu Jepang tengah berada pada era restorasi Meiji, masa-masa dimana pengaruh dunia Barat sangat deras masuk ke Jepang dan demokrasi sedang berkembang pesat. Eksistensi kaum wanita mulai diakui dan mereka sudah tidak sungkan lagi untuk meninggalkan tradisi lama, salah satunya adalah meninggalkan tradisi fashion lama, yaitu untuk selalu berpakaian kimono. Hal ini yang membuat sailor seifuku menjadi begitu populer di kalangan wanita, terutama kalangan pelajar hingga sekolah-sekolah saat itu menggunakan desain sailor sebagai seragam sekolahnya.

Setiap sekolah mempunya desain seragam sailor yang berbeda-beda. Hal ini ternyata, disadari atau tidak oleh pihak sekolah, menjadi daya tarik bagi para calon siswa. Bahkan tidak sedikit siswa yang mendaftar di sebuah sekolah hanya karena seragam sailornya yang keren.

Namun dibalik kepopulerannya, seragam sailor memiliki sisi lain yang penuh kontroversi. Salah satunya adalah sebuah kenyataan bahwa para pelaku prostitusi yang banyak diminati adalah dari kalangan "kaum berseragam sailor" alias murid-murid SMA.

Kepopuleran para "kaum berseragam sailor" dalam bisnis prostitusi ini, telah membuat ‘genre' tersendiri di kalangan dunia prostitusi. Kini para wanita tuna susila profesionalpun tak segan untuk memakai seragam sailor demi menaikkan pamornya. Ada istilah tersendiri yang digunakan untuk para wanita tuna susila pemakai seragam sailor ini, yaitu Kou Gyaru atau oleh orang Barat disebut Kogal. Kou dari asal kata tinggi- lebih spesifik untuk kata high school sedangkan gyaru berarti girl, atau gadis.

Dengan segala kontroversinya, seragam sailor kini telah mendunia bahkan bisa dibilang bukan hanya milik bangsa Jepang saja. Kini di beberapa negara Asia lainnya seperti Korea Selatan, Taiwan, Singapura dan Malaysia turut mengadopsi model seragam sailor sebagai seragam sekolahnya.

sumber: wikimu.com

Budaya Jepang

1. NOH dance

Noh atau No (Jepang: 能 Nō) ialah bentuk utama drama musik Jepang klasik yang telah dipertunjukkan sejak abad ke-14. Noh tersusun atas mai (tarian), hayashi (musik) dan utailagu-lagu).Pelakon menggunakan topeng dan menari secara lambat. Zeami Motokiyo dan ayahnya Kan'ami membawa Noh kepada bentuk terkininya selama masa Muromachi.



2. Ohanami


festival melihat berkembangnya bunga sakura, orang jepang biasanya menyempatkan dirinya dalam satu tahun sekali untuk melihat bunga sakura berkembang. bunga sakura hanya berkembang -/+ seminggu saja dalam satu tahun.
tepatnya pada musim HARU atau musim SEMI.

3. Ojigi


sikap menghormati yaitu dengan menundukkan badan sedikit ke depan. biasanya dipakai saat mengucapkan salam (aisatsu), mengucapkan selamat baik itu ulang tahun, kemenangan, dll. Juga dipakai pada saat meminta maaf.

4. kabuki


Kabuki adalah suatu seni teater tradisional dari jepang. KABUKI merupakan perkembangan dari tarian NOH, namun bedanya kalau NOH itu semua pemainnya menggunakan topeng,kalau kabuki hanya make up biasa saja dan dialog antar pemain,di NOH menggunakan alat musik ,di kabuki dialog seperti teater pada umumnya,perkembangan kabuki dari noh ternyata terjadi pada 400 tahun yang lalu,pada masa HEIAN.

5. Bon odori

Acara menari bersama yang disebut Bon Odori (盆踊り, tari Obon) dilangsungkan sebagai penutup perayaan Obon. Pada umumnya, Bon Odori ditarikan bersama-sama tanpa mengenal jenis kelamin dan usia di lingkungan kuil agama Buddha atau Shinto. Konon gerakan dalam Bon Odori meniru arwah leluhur yang menari gembira setelah lepas dari hukuman kejam di neraka.

Bon Odori merupakan puncak dari semua festival musim panas (matsuri) yang diadakan di Jepang. Pelaksanaan Bon Odori memilih saat terang bulan yang kebetulan terjadi pada tanggal 15 Juli atau 16 Juli menurut kalender Tempō. Bon Odori diselenggarakan pada tanggal 16 Juli karena pada malam itu bulan sedang terang-terangnya dan orang bisa menari sampai larut malam.

Belakangan ini, Bon Odori tidak hanya diselenggarakan di lingkungan kuil Shinto. Penyelenggara Bon Odori sering tidak ada hubungan sama sekali dengan organisasi keagamaan. Bon Odori sering dilangsungkan di tanah lapang, di depan stasiun kereta api atau di ruang-ruang terbuka tempat orang banyak berkumpul.

Di tengah-tengah ruang terbuka, penyelenggara mendirikan panggung yang disebut yagurapasar malam untuk menciptakan keramaian agar penduduk yang tinggal di sekitarnya mau datang. Bon Odori juga sering digunakan sebagai sarana reuni dengan orang-orang sekampung halaman yang pergi merantau dan pulang ke kampung untuk merayakan Obon. untuk penyanyi dan pemain musik yang mengiringi Bon Odori. Penyelenggara juga sering mengundang

Belakangan ini, jam pelaksanaan Bon Odori di beberapa tempat yang berdekatan sering diatur agar tidak bentrok dan perebutan pengunjung bisa dihindari. Penyelenggara Bon Odori di kota-kota sering mendapat kesulitan mendapat pengunjung karena penduduk yang tinggal di sekitarnya banyak yang sedang pulang kampung. Ada juga penyelenggara yang sama sekali tidak menyebut acaranya sebagai Bon Odori agar tidak dikait-kaitkan dengan acara keagamaan.

6. Shodo

Shodo dalam bahasa jepang yang artinya Kaligrafi (the Way of Brush) adalah salah satu bentuk seni yang telah di pelajari selama lebih dari 3000 tahun yang lalu. Pengetahuan akan seni kaligrafi adalah salah satu langkah yang penting di dalam memahami budaya Jepang. Kaligrafi bukan hanya sebuah latihan menulis yang baik, tetapi lebih merupakan awal mula nya bentuk seni dari oriental. Kaligrafi adalah sebuah kombinasi antara skill dan imajinasi seseorang yang telah belajar secara intensive penggunaan kombinasi-kombinasi garis-garis. (Kenji shodokai)

Suku Ainu

Suku Ainu (アイヌ):[áinu] (juga disebut Ezo dalam teks-teks sejarah) adalah sebuah kelompok etnis pribumi di Hokkaidō, Kepulauan Kuril, dan sebagian besar Sakhalin. Diduga ada lebih dari 150.000 orang Ainu saat ini; namun jumlahnya yang pasti tidak diketahui karena banyak orang Ainu yang menyembunyikan asal-usul mereka karena masalah etnis di Jepang. Seringkali orang Ainu yang masih hidup pun tidak menyadari garis keturunan mereka, karena orang tua dan kakek-nenek mereka merahasiakannya untuk melindungi anak-anak mereka dari masalah sosial.

Etnonim mereka yang paling terkenal berasal dari kata aynu, yang berarti "manusia" (dibedakan dengan kamuy, makhluk ilahi) dalam dialek Hokkaidō dari bahasa Ainu; Emishi, Ezo atau Yezo (蝦夷) adalah istilah-istilah bahasa Jepang, yang diyakini berasal dari bentuk leluhur kata Ainu Sakhalin modern enciw atau enju, yang juga berarti "manusia". Istilah Utari (ウタリ?) (artinya "kamerad" dalam bahasa Ainu) kini lebih disukai oleh sejumlah anggota kelompok minoritas ini.

Suku Ainu lama dipaksa oleh pemerintah Jepang untuk berasimiliasi dengan orang Jepang (suku Yamato). Pemerintah mengesahkan undang-undang pada tahun 1899 yang menyatakan bahwa suku Ainu adalah "bekas pribumi" (disebut "bekas" karena suku Ainu dimaksud akan berasimilasi). Pada 6 Juni 2008 parlemen Jepang mengesahkan resolusi yang mengakui bahwa suku Ainu adalah "suku pribumi dengan bahasa, kepercayaan, dan kebudayaan yang berbeda" sekaligus membatalkan undang-undang tahun 1899 tersebut.

Asal – Usul


Asal-usul suku Ainu belum sepenuhnya diketahui. Mereka seringkali dianggap Jōmon-jin, penduduk asli Jepang dari periode Jōmon. Penelitian DNA mutakhir mengatakan bahwa mereka adalah keturunan dari suku Jomon kuno di Jepang."Suku Ainu yang tinggal di tempat ini seratus ribu tahun sebelum Anak-anak Matahari datang" dikisahkan dalam salah satu dari Yukar Upopo (legenda Ainu) mereka.

Budaya Ainu berasal dari sekitar 1200 M dan penelitian mutakhir berpendapat bahwa hal ini berasal dalam penggabungan budaya Okhotsk dan Satsumon. Ekonomi mereka didasarkan pada pertanian maupun berburu, menangkap ikan dan mengumpul.

Laki-laki Ainu umumnya memiliki rambut yang lebat. Banyak peneliti awal menduga bahwa mereka keturunan Kaukasus, meskipun uji DNA mutakhir tidak menemukan garis keturunan Kaukasus. Uji genetik suku Ainu membuktikan bahwa mereka tergolong terutama kepada grup haplo-Y D.

Satu-satunya tempat di luar Jepang di mana grup haplo-Y D lazim ditemukan adalah Tibet dan Kepulauan Andaman di Samudra Hindia. Dalam sebuah studi oleh Tajima et al. (2004), dua dari 16 sampel (atau 12,5%) laki-laki Ainu ditemukan tergolong dalam grup haplo C3, yaitu grup haplo dengan kromosom Y yang paling umum di antara penduduk-penduduk pribumi di Rusia Timur Jauh dan Mongolia; Hammer et al. (2006) menguji empat sampel lagi dari laki-laki Ainu dan menemukan bahwa salah satunya tergolong ke dalam grup haplo C3.

Beberapa penelitia berspekulasi bahwa pembawa grup haplo C3 yang minoritas di antara suku Ainu ini mungkin mencerminkan suatu tingka tertentu dari pengaruh genetik satu arah dari suku Nivkh, yang dengannya suku Ainu telah lama memiliki interaksi budaya. Menurut Tanaka et al. (2004), garis mtDNA mereka umumnya terdiri dari grup haplo Y (21,6%) dan grup haplo M7a (15,7%). Evaluasi kembali belakangan ini tentang ciri-ciri tulang tengkorak mereka menunjukkan bahwa suku Ainu lebih mirip dengan suku Okhotsk daripada dengan suku Jōmon. Hal ini sesuai dengan rujukan kepada budaya Ainu sebagai gabungan dari budaya Okhotsk dan Satsumon yang dirujuk di atas.

sumber: wikipedia.com

Sejarah Jepang

Prasejarah

Penelitian arkeologi menunjukkan bahwa Jepang telah dihuni manusia purba setidaknya 600.000 tahun yang lalu, pada masa Paleolitik Bawah. Setelah beberapa zaman es yang terjadi pada masa jutaan tahun yang lalu, Jepang beberapa kali terhubung dengan daratan Asia melalui jembatan darat (dengan Sakhalin di utara, dan kemungkinan Kyushu di selatan), sehingga memungkinkan perpindahan manusia, hewan, dan tanaman ke kepulauan Jepang dari wilayah yang kini merupakan Republik Rakyat Cina dan Korea. Zaman Paleolitik Jepang menghasilkan peralatan bebatuan yang telah dipoles yang pertama di dunia, sekitar tahun 30.000 SM.

Dengan berakhirnya zaman es terakhir dan datangnya periode yang lebih hangat, kebudayaan Jomon muncul pada sekitar 11.000 SM, yang bercirikan gaya hidup pemburu-pengumpul semi-sedenter Mesolitik hingga Neolitik dan pembuatan kerajinan tembikar terawal di dunia. Diperkirakan bahwa penduduk Jomon merupakan nenek moyang suku Proto-Jepang dan suku Ainu masa kini.

Dimulainya periode Yayoi pada sekitar 300 SM menandai kehadiran teknologi-teknologi baru seperti bercocok tanam padi di sawah yang berpengairan dan teknik pembuatan perkakas dari besi dan perunggu yang dibawa serta migran-migran dari Cina atau Korea.
Dalam sejarah Cina, orang Jepang pertama kali disebut dalam naskah sejarah klasik, Buku Han yang ditulis tahun 111. Setelah periode Yayoi disebut periode Kofun pada sekitar tahun 250, yang bercirikan didirikannya negeri-negeri militer yang kuat. Menurut Catatan Sejarah Tiga Negara, negara paling berjaya di kepulauan Jepang waktu itu adalah Yamataikoku.

Zaman klasik

Bagian sejarah Jepang meninggalkan dokumen tertulis dimulai pada abad ke-5 dan abad ke-6 Masehi, saat sistem tulisan Cina, agama Buddha, dan kebudayaan Cina lainnya dibawa masuk ke Jepang dari Kerajaan Baekje di Semenanjung Korea.

Perkembangan selanjutnya Buddhisme di Jepang dan seni ukir rupang sebagian besar dipengaruhi oleh Buddhisme Cina. Walaupun awalnya kedatangan agama Buddha ditentang penguasa yang menganut Shinto, kalangan yang berkuasa akhirnya ikut memajukan agama Buddha di Jepang, dan menjadi agama yang populer di Jepang sejak zaman Asuka.
Melalui perintah Reformasi Taika pada tahun 645, Jepang menyusun ulang sistem pemerintahannya dengan mencontoh dari Cina. Hal ini membuka jalan bagi filsafat Konfusianisme Cina untuk menjadi dominan di Jepang hingga abad ke-19.

Periode Nara pada abad ke-8 menandai sebuah negeri Jepang dengan kekuasaan yang tersentralisasi. Ibu kota dan istana kekaisaran berada di Heijo-kyo (kini Nara). Pada zaman Nara, Jepang secara terus menerus mengadopsi praktik administrasi pemerintahan dari Cina. Salah satu pencapaian terbesar sastra Jepang pada zaman Nara adalah selesainya buku sejarah Jepang yang disebut Kojiki (712) dan Nihon Shoki (720).

Pada tahun 784, Kaisar Kammu memindahkan ibu kota ke Nagaoka-kyō, dan berada di sana hanya selama 10 tahun. Setelah itu, ibu kota dipindahkan kembali ke Heian-kyō (kini Kyoto). Kepindahan ibu kota ke Heian-kyō mengawali periode Heian yang merupakan masa keemasan kebudayaan klasik asli Jepang, terutama di bidang seni, puisi dan sastra Jepang. Hikayat Genji karya Murasaki Shikibu dan lirik lagu kebangsaan Jepang Kimi ga Yo.

Zaman pertengahan

Abad pertengahan di Jepang merupakan zaman feodalisme yang ditandai oleh perebutan kekuasaan antarkelompok penguasa yang terdiri dari ksatria yang disebut samurai. Pada tahun 1185, setelah menghancurkan klan Taira yang merupakan klan saingan klan Minamoto, Minamoto no Yoritomo diangkat sebagai shogun, dan menjadikannya pemimpin militer yang berbagi kekuasaan dengan Kaisar. Pemerintahan militer yang didirikan Minamoto no Yoritomo disebut Keshogunan Kamakura karena pusat pemerintahan berada di Kamakura (di sebelah selatan Yokohama masa kini). Setelah wafatnya Yoritomo, klan Hōjō membantu keshogunan sebagai shikken, yakni semacam adipati bagi para shogun. Keshogunan Kamakura berhasil menahan serangan Mongol dari wilayah Cina kekuasaan Mongol pada tahun 1274 dan 1281. Meskipun secara politik terbilang stabil, Keshogunan Kamakura akhirnya digulingkan oleh Kaisar Go-Daigo yang memulihkan kekuasaan di tangan kaisar. Kaisar Go-Daigo akhirnya digulingkan Ashikaga Takauji pada 1336. Keshogunan Ashikaga gagal membendung kekuatan penguasa militer dan tuan tanah feodal (daimyo) dan pecah perang saudara pada tahun 1467 (Perang Ōnin) yang mengawali masa satu abad yang diwarnai peperangan antarfaksi yang disebut masa negeri-negeri saling berperang atau periode Sengoku.

Pada abad ke-16, para pedagang dan misionaris Serikat Yesuit dari Portugal tiba untuk pertama kalinya di Jepang, dan mengawali pertukaran perniagaan dan kebudayaan yang aktif antara Jepang dan Dunia Barat (Perdagangan dengan Nanban). Orang Jepang menyebut orang asing dari Dunia Barat sebagai namban yang berarti orang barbar dari selatan.

Oda Nobunaga menaklukkan daimyo-daimyo pesaingnya dengan memakai teknologi Eropa dan senjata api. Nobunaga hampir berhasil menyatukan Jepang sebelum tewas terbunuh dalam Peristiwa Honnōji 1582. Toyotomi Hideyoshi menggantikan Nobunaga, dan mencatatkan dirinya sebagai pemersatu Jepang pada tahun 1590. Hideyoshi berusaha menguasai Korea, dan dua kali melakukan invasi ke Korea, namun gagal setelah kalah dalam pertempuran melawan pasukan Korea yang dibantu kekuatan Dinasti Ming. Setelah Hideyoshi wafat, pasukan Hideyoshi ditarik dari Semenanjung Korea pada tahun 1598.

Sepeninggal Hideyoshi, putra Hideyoshi yang bernama Toyotomi Hideyori mewarisi kekuasaan sang ayah. Tokugawa Ieyasu memanfaatkan posisinya sebagai adipati bagi Hideyori untuk mengumpulkan dukungan politik dan militer dari daimyo-daimyo lain. Setelah mengalahkan klan-klan pendukung Hideyori dalam Pertempuran Sekigahara tahun 1600, Ieyasu diangkat sebagai shogun pada tahun 1603. Pemerintahan militer yang didirikan Ieyasu di Edo (kini Tokyo) disebut Keshogunan Tokugawa. Keshogunan Tokugawa curiga terhadap kegiatan misionaris Katolik, dan melarang segala hubungan dengan orang-orang Eropa. Hubungan perdagangan dibatasi hanya dengan pedagang Belanda di Pulau Dejima, Nagasaki. Pemerintah Tokugawa juga menjalankan berbagai kebijakan seperti undang-undang buke shohatto untuk mengendalikan daimyo di daerah. Pada tahun 1639, Keshogunan Tokugawa mulai menjalankan kebijakan sakoku ("negara tertutup") yang berlangsung selama dua setengah abad yang disebut periode Edo. Walaupun menjalani periode isolasi, orang Jepang terus mempelajari ilmu-ilmu dari Dunia Barat. Di Jepang, ilmu dari buku-buku Barat disebut rangaku (ilmu belanda) karena berasal dari kontak orang Jepang dengan enklave orang Belanda di Dejima, Nagasaki. Pada periode Edo, orang Jepang juga memulai studi tentang Jepang, dan menamakan "studi nasional" tentang Jepang sebagai kokugaku.

Zaman modern

Pada 31 Maret 1854, kedatangan Komodor Matthew Perry dan "Kapal Hitam" Angkatan Laut Amerika Serikat memaksa Jepang untuk membuka diri terhadap Dunia Barat melalui Persetujuan Kanagawa. Persetujuan-persetujuan selanjutnya dengan negara-negara Barat pada masa Bakumatsu membawa Jepang ke dalam krisis ekonomi dan politik. Kalangan samurai menganggap Keshogunan Tokugawa sudah melemah, dan mengadakan pemberontakan hingga pecah Perang Boshin tahun 1867-1868. Setelah Keshogunan Tokugawa ditumbangkan, kekuasaan dikembalikan ke tangan kaisar (Restorasi Meiji) dan sistem domain dihapus. Semasa Restorasi Meiji, Jepang mengadopsi sistem politik, hukum, dan militer dari Dunia Barat. Kabinet Jepang mengatur Dewan Penasihat Kaisar, menyusun Konstitusi Meiji, dan membentuk Parlemen Kekaisaran. Restorasi Meiji mengubah Kekaisaran Jepang menjadi negara industri modern dan sekaligus kekuatan militer dunia yang menimbulkan konflik militer ketika berusaha memperluas pengaruh teritorial di Asia. Setelah mengalahkan Cina dalam Perang Sino-Jepang dan Rusia dalam Perang Rusia-Jepang, Jepang menguasai Taiwan, separuh dari Sakhalin, dan Korea.

Pada awal abad ke-20, Jepang mengalami "demokrasi Taisho" yang dibayang-bayangi bangkitnya ekspansionisme dan militerisme Jepang. Semasa Perang Dunia I, Jepang berada di pihak Sekutu yang menang, sehingga Jepang dapat memperluas pengaruh dan wilayah kekuasaan. Jepang terus menjalankan politik ekspansionis dengan menduduki Manchuria pada tahun 1931. Dua tahun kemudian, Jepang keluar dari Liga Bangsa-Bangsa setelah mendapat kecaman internasional atas pendudukan Manchuria. Pada tahun 1936, Jepang menandatangani Pakta Anti-Komintern dengan Jerman Nazi, dan bergabung bergabung bersama Jerman dan Italia membentuk Blok Poros pada tahun 1941

Pada tahun 1937, invasi Jepang ke Manchuria memicu terjadinya Perang Sino-Jepang Kedua (1937-1945) yang membuat Jepang dikenakan embargo minyak oleh Amerika Serikat Pada 7 Desember 1941, Jepang menyerang pangkalan Angkatan Laut Amerika Serikat di Pearl Harbor, dan menyatakan perang terhadap Amerika Serikat, Inggris, dan Belanda. Serangan Pearl Harbor menyeret AS ke dalam Perang Dunia II. Setelah kampanye militer yang panjang di Samudra Pasifik, Jepang kehilangan wilayah-wilayah yang dimilikinya pada awal perang. Amerika Serikat melakukan pengeboman strategis terhadap Tokyo, Osaka dan kota-kota besar lainnya. Setelah AS menjatuhkan bom atom di Hiroshima dan Nagasaki, Jepang akhirnya menyerah tanpa syarat kepada Sekutu pada 15 Agustus 1945 (Hari Kemenangan atas Jepang).

Perang membawa penderitaan bagi rakyat Jepang dan rakyat di wilayah jajahan Jepang. Berjuta-juta orang tewas di negara-negara Asia yang diduduki Jepang di bawah slogan Kemakmuran Bersama Asia. Hampir semua industri dan infrastruktur di Jepang hancur akibat perang. Pihak Sekutu melakukan repatriasi besar-besaran etnik Jepang dari negara-negara Asia yang pernah diduduki Jepang. Pengadilan Militer Internasional untuk Timur Jauh yang diselenggarakan pihak Sekutu mulai 3 Mei 1946 berakhir dengan dijatuhkannya hukuman bagi sejumlah pemimpin Jepang yang terbukti bersalah melakukan kejahatan perang.

Pada tahun 1947, Jepang memberlakukan Konstitusi Jepang yang baru. Berdasarkan konstitusi baru, Jepang ditetapkan sebagai negara yang menganut paham pasifisme dan mengutamakan praktik demokrasi liberal. Pendudukan AS terhadap Jepang secara resmi berakhir pada tahun 1952 dengan ditandatanganinya Perjanjian San Francisco. Walaupun demikian, pasukan AS tetap mempertahankan pangkalan-pangkalan penting di Jepang, khususnya di Okinawa. Perserikatan Bangsa-Bangsa secara secara resmi menerima Jepang sebagai anggota pada tahun 1956.

Seusai Perang Dunia II, Jepang mengalami pertumbuhan ekonomi yang pesat, dan menempatkan Jepang sebagai kekuatan ekonomi terbesar nomor dua di dunia, dengan rata-rata pertumbuhan produk domestik bruto sebesar 10% per tahun selama empat dekade. Pesatnya pertumbuhan ekonomi Jepang berakhir pada awal tahun 1990-an setelah jatuhnya ekonomi gelembung.

sumber: wikipedia.com

Armada baru KA Bogowonto ekonomi AC


PT Kereta Api Indonesia Daerah Operasi VI Jawa Tengah-Yogyakarta meluncurkan kereta api ekonomi ber-AC (air conditioned), yaitu kereta api Bogowonto yang dioperasikan perdana dari Stasiun Tugu Yogyakarta menuju Stasiun Senen, Jakarta, Kamis, 1 Februari 2012.

Kereta api kelas ekonomi yang ber-AC itu merupakan kereta api kedua yang diluncur untuk memenuhi kebutuhan transportasi darat bagi masyarakat. Sebelumnya sudah diluncurkan kereta api kelas ekonomi ber-AC Gajah Wong.

"Awalnya kereta Bogowonto sudah diluncurkan untuk transportasi Kutoarjo-Jakarta. Karena permintaan transportasi kelas ekonomi semakin banyak, maka kami tarik ke Yogyakarta," kata Sinung Tri Nugroho, Kepala Daerah Operasi VI PT Kereta Api Indonesia Jawa Tengah-Yogyakarta.

Kereta api kelas ekonomi ber-AC itu tarifnya Rp 125 ribu per tiket. Berangkat dari Yogyakarta pada 07.30 WIB dan sampai di Stasiun Senen Jakarta sekitar pukul 16.30 WIB. Sebaliknya, kereta itu berangkat dari Stasiun Senen pada 18.30 WIB dan tiba di Yogyakarta sekitar pukul 04.00 WIB.

Kapasitas tempat duduk setiap gerbong sebanyak 80 tempat duduk. Meski kereta api kelas ekonomi, tak seperti dulu, saat ini tidak diperbolehkan ada penumpang yang berdiri atau tanpa tempat duduk.

"Dalam perjalanan, supaya tidak sumuk (gerah), penumpang lebih nyaman dengan fasilitas AC," kata dia.


Ditambahkan oleh Eko Budiyanto, Humas PT Kereta Api Daerah Operasi VI Jawa Tengah-Yogyakarta, permintaan moda transportasi dengan kereta api dengan biaya murah semakin tinggi. Maka perlu ada tambahan kereta api terutama jurusan Jakarta yang nyaman, tapi lebih murah dibandingkan kereta api kelas bisnis ataupun eksekutif yang harga tiketnya jauh lebih tinggi.

"Untuk sementara pemberangkatan dari Stasiun Tugu nanti akan dipindahkan ke Stasiun Lempuyangan yang khusus kereta api kelas ekonomi," kata Eko.

sumber: tempo.co

Penolakan UN yang digagas oleh Gerakan Indonesia Menggugat (GIM)

Pelaksanaan Ujian Nasional (UN) terus-menerus menuai penolakan. Kali ini, Gerakan Indonesia Menggugat (GIM) menyampaikan argumentasinya terkait pelaksanaan UN yang dinilai tidak logis dan tidak manusiawi di hadapan Komisi X DPR, Rabu (27/6/2012), di Gedung DPR, Jakarta.

Ketua GIM Iwan Pranoto mengatakan, kebijakan mengenai pelaksanaan UN harus diubah. Menurutnya, UN hanya membentuk budaya ingin lulus, tanpa perasaan sukacita dalam belajar.

"Ada saja kecurangan dalam UN. Padahal, kita tidak perlu nilai UN yang tinggi, tapi kami ingin anak-anak kita bersukacita dalam belajar," kata Iwan.

Mengutip penelitian Program for International Student Assessment (PISA), Iwan mengatakan, Indonesia berada di posisi paling bawah sebagai negara dengan anak-anak yang tidak siap menghadapi dunia global.

"Kenapa begitu? Padahal, anak-anak kita tidak bodoh, tapi disuguhkan dengan cara belajar yang kuno," ujarnya.

Padahal, kata dia, anak-anak di negara maju telah menggunakan gaya belajar menalar canggih dengan penghitungan sederhana. Berbanding terbalik dengan UN, anak-anak Indonesia, menurutnya, masih didorong menggunakan gaya belajar menalar rendah dan perhitungan rumit. Gaya seperti ini yang dinilai Iwan tidak sesuai dengan zamannya.

"Tak perlu menghafal, karena semua informasi ada di internet. Pun dengan menghitung dapat memanfaatkan kalkulator. UN tidak lebih mudah dari ujian internasional, tapi salah arah," papar Iwan.

Iwan menambahkan, argumentasi yang disampaikan diharapkan dapat mendorong perbaikan sistem pendidikan nasional. "Kami bukan anti-UN, tapi fungsi UN yang harus dibenarkan. UN sebagai fungsi kelulusan harus dihentikan, itu tidak logis dan tidak manusiawi," kata Iwan.

sumber: kompas.com

Solusi mengilangkan kantuk saat belajar

"Serangan" kantuk seringkali datang saat kita tengah konsentrasi belajar. Mungkin tak sedikit di antara Anda yang pernah mengalaminya. Tak hanya saat belajar, rasa kantuk juga sering datang tanpa diundang saat tengah bekerja, membaca, atau mengemudi.

Rasa kantuk yang menyerang bisa jadi "musuh" besar bagi mereka yang memiliki target untuk mencapai suatu keinginan. Beberapa pelajar dan mahasiswa mengaku tidak dapat mencapai target yang diinginkan dalam belajar. Salah satunya karena kantuk yang seringkali datang saat belajar.

"Nafas cuci aura dapat menunda kantuk selama tiga jam," ungkap Linda Saptadji, Psikolog Yayasan Anak Indonesia Suka Membaca, di Jakarta, Kamis (28/6/2012).

Nah, bagaimana metode pernafasan yang bisa menunda kantuk ini? Selain menghalau kantuk, metode ini juga bisa mengurangi nyeri akibat sakit kepala. Yuk, disimak!

1. Duduklah dengan posisi sembilan puluh derajat dan letakkan telapak tangan di atas paha untuk mencapai relaksasi. Tarik nafas dalam-dalam kemudian embuskan secara perlahan. Ulangi sampai tiga kali.

2. Masih dalam keadaan duduk dengan posisi sempurna, tutup lubang hidung sebelah kanan dengan menggunakan telunjuk, lalu ambil nafas dalam-dalam melalui lubang hidung sebelah kiri. Setelah menghirup udara dalam-dalam, tutup lubang hidung sebelah kiri dengan telunjuk dan embuskan pelan-pelan melalui lubang hidung sebelah kanan. Ulangi tiga kali.

3. Usap tangan beberapa kali hingga menimbulkan energi panas akibat gerakan kinetik, dan basuhlah tangan tersebut ke wajah anda. Anda akan merasakan kesegaran dan mampu beraktifitas selama tiga jam kedepan.

Selamat mencoba!!!

sumber:kompas.com

Rabu, 27 Juni 2012

Asteroid akan mengancam bumi di tahun 2040


Asteroid selebar 140 meter bernama 2011 AG5 kemungkinan besar akan bersenggolan dengan bumi di tahun 2040. para ilmuwan Rusia memperkirakan bahwa sebuah asteroid akan menabrak bumi, 13 April 2036. Benda mirip batu sepanjang 269 meter itu diberi nama Apophis.

Hal ini disampaikan para peneliti yang tergabung dalam tim pelaksana PBB tentang objek dekat Bumi (NEOs). Seperti yang dilansir dari Foxnews, mereka berhasil menghitung jarak asteroid tersebut yang mendekati Bumi secara terus-menerus. Diperkirakan asteroid ini akan menumbuk Bumi tapat 28 tahun dari sekarang. Bagaimana cara pencegahannya sudah dibahas para peneliti dalam pertemuan di Wina, awal Februari 2012.

"2011 AG5 adalah objek yang memiliki peluang terbesar menabrak Bumi di 2040.  Namun, kami baru mengamatinya sepanjang setengah orbit dan kepastian perhitungan ini masih belum terlalu tepat," ujar Detlef Koschny dari Agen Antariksa Eropa (ESA).

Asteroid AG 5 2011 tersebut ditemukan oleh pengamat survei Gunung Lemmon di Tuscon, Arizona, Amerika Serikat, pada Januari 2011. Hingga saat ini ilmuwan masih berdiskusi untuk mengatasi jatuhnya asteroid 140 meter itu ke bumi. Pasalnya, meski tak sampai menyebabkan kiamat dan memusnahkan umat manusia, namun jutaan nyawa akan melayang jika asteroid itu sampai jatuh di atas kota. Bahkan data yang dilansir NASA tahun 2012 mencatat temuan adanya 30 benda asing yang kini tengah mengarah menuju bumi.

Sementara itu, Januari 2012 lalu, asteroid sebesar bus juga nyaris menabrak bumi. Asteroid berkode BX 2012 itu tertangkap teleskop di Arizona, AS. Namun ukuran asteroid BX 2012 yang sekitar 16-19 meter itu tak membawa pengaruh besar di bumi karena ukurannya menyusut menjadi sebesar bola sepak akibat bergesekan dengan atmosfir ketika memasuki bumi.

sumber: suaramerdeka.com

Mobil listrik dalam negeri

Mobil listrik buatan nasional ikut meramaikan peluncuran peringatan Hari Kebangkitan Teknologi Nasional (Hekteknas) di Gedung BPPT, Jakarta Pusat, Selasa (26/6/2012). Mobil yang berbentuk bus ini merupakan buah karya Pusat Penelitian Tenaga Listrik dan Mekatronika LIPI.

Pada acara ini juga diadakan fun drive dengan mengajak rombongan Kementerian Riset dan Teknologi (Kemenristek) dan wartawan mencoba mobil listrik itu. Mobil yang mampu berjalan sejauh 150 kilometer ini membawa rombongan berjalan dari Gedung BPPT menuju Monas dan kembali ke tempat semula.
"Produksi masal kendaraan ini merupakan harapan yang ingin kami capai," ujar Abdul Hafid salah seorang peneliti dari LIPI. Menurutnya bus dengan kapasitas 17 orang ini sudah siap digunakan untuk keperluan transportasi darat di Indonesia.

Sementara itu dalam pidatonya Menristek Gusti Muhammad Hatta mengungkapkan bahwa momentum pengembangan mobil listrik pada saat ini dinilai tepat sebelum pihak luar negeri bangkit dan menyerbu pasar Indonesia yang sangat besar. Dirinya juga mengaku sudah melakukan komunikasi dengan kementrian terkait untuk turut mendukung pengembangan mobil listrik ini.

Puncak dari peringatan Hakteknas ke 17 sendiri akan berlangsung di Bandung, Jawa Barat pada tanggal 8-11 Agustus 2012. Selain mobil listrik acara ini juga akan dimeriahkan oleh industri kreatif bidang teknologi lainnya seperti video kreatif dan robotik.

suber: kompas.com

Senin, 18 Juni 2012

Tarian tor tor diklaim Malaysia

Pengamat hukum internasional Universitas Indonesia, Hikmahanto Juwana, mengatakan, tarian Tor-tor dan Paluan Gondang Sambilan dari Tanah Batak, harus dikawal benar-benar. Jangan sampai Malaysia bisa mengklaim kedua jenis tarian tradisional Batak itu sebagai milik negara federasi Malaysia.

Awalnya bermula dari perantauan komunitas Mandailing, di Malaysia. Sebagai komunitas di perantauan, sah-sah saja jika mereka melestarikan kekayaaan tanah leluhurnya di perantauan tempat mereka mengadu nasib. Masyarakat Malaysia juga jadi sering melihat penampilan tarian Tor-tor itu.

Akibat lanjutan, Malaysia mengembangkan kedua jenis tarian itu dan ada sinyalemen negara semenanjung yang sering mengaku "saudara serumpun Indonesia" itu akan memformalkan kedua tarian itu sebagai milik mereka.

Menurut Juwana, "Memang dua tarian itu diusulkan komunitas Mandailing di Malaysia. Masyarakat yang merantau itu bisa saja mempraktekkan budaya yang mereka miliki, namun jangan sampai Malaysia sebagai negara memformalkan sebagai 'milik' negara itu."

Guru besar hukum internasional UI itu mengatakan, "Malaysia harus memperhatikan sensitivitas rakyat Indonesia sebagai pemilik kedua tarian tradisional asli itu."

"Kesalahan terbesar pemerintah Malaysia adalah memformalkan. Ini tindakan provokatif dan agresif di bidang kebudayaan terhadap Indonesia. Sensitivitas pemerintah Malaysia diperlukan karena dalam hubungan bertetangga yang mengalami pasang surut pasti publik Indonesia akan marah," ujarnya.

Tindakan pemerintah Malaysia pun --dalam konteks ini-- tidak sejalan dengan solidaritas ASEAN dan keinginan untuk membangun masyarakat ASEAN.

"Publik Indonesia akan menolak pembentukan masyarakat ASEAN karena kekhawatiran mereka akan menjadi pecundang di antara negara-negara ASEAN yang ada," ujarnya.

Dalam hal akulturasi dan penyerapan budaya antar bangsa, dia memberi contoh, " Komunitas China di Indonesia sering memeragakan tarian barongsai. Tapi tidak pernah pemerintah Indonesia memformalkan bahwa barongsai itu milik Indonesia.
sumber: antaranews.com